Sewa-Badut

Sewa Badut untuk Pesta Ulang Tahun agar Berkesan, Berapa Harganya?

Sewa badut ulang tahun sebetulnya cukup beragam harganya. Ini bisa dibedakan dengan lokasi, jenis badut, hingga lamanya pelayanan.

Kehadiran badut kerap dihubungkan dengan hiburan, keceriaan dan kesenangan. Jika saat ini Anda bisa melihat berbagai bentuk badut karakter, yang lucu dan menggemaskan. Nyatanya berbeda dengan karakter badut di awal kemunculannya.

Pada zaman kerajaan dulu, badut yang memiliki kemampuan untuk membuat orang tertawa ini, juga digunakan sebagai sarana untuk mengkritik para penguasa. Bahkan di era pembangunan tembok besar China, pelawak di kerajaan China bernama Yu Szu secara tidak langsung menyelamatkan nyawa rakyat. Di mana akhirnya kaisar yang memerintahkan pengecatan tembok besar menghentikan pekerjaan tersebut agar tidak lagi memakan korban.

Dari tugasnya yang cukup mulia, sosok badut mulai berubah, terutama di awal abad ke-19 di Eropa. Berawal dari pertunjukkan opera Paglliaci, yang menceritakan sosok badut berperangai jahat. Dari situlah mulai dikenal juga bahwa badut adalah sosok yang menakutkan.

Seiring berkembangnya zaman, karakternya pun semakin beragam dan ini pun dilatari dengan semakin banyaknya karakter-karakter dari film kartun yang digemari oleh anak-anak. Dari mulai film Disney, hingga film-film yang berasal dari negeri Sakura, Jepang.

Di Indonesia sendiri, badut karakter seperti ini bisa dipesan secara khusus pada jasa pembuat badut. Proses pembuatannya yang cukup rumit dan tentunya membutuhkan keahlian khusus.

Menariknya tidak hanya badut karakter saja yang berkembang. Kehadiran badut-badut maskot dari berbagai perusahaan untuk mewakili produk yang dirilisnya, juga menjadi daya tarik tersendiri. Bahkan mampu membuat konsumennya menjadi lebih mudah untuk mengingat.

Untuk badut karakter yang akan digunakan dalam sebuah pesta juga bisa dipesan secara khusus, namun jika ingin lebih menghemat maka Anda bisa menyewanya saja tanpa melakukan pembelian.

Dengan begitu, Anda bisa memanfaatkan karakter yang berbeda pada setiap momen yang juga berbeda. Atau justru menggunakan beberapa karakter sekaligus dalam satu acara.

Dengan sewa badut dalam jumlah yang cukup banyak, bisa jadi Anda bisa mendapatkan harga khusus.

Karakter Badut

Untuk menentukan karakter badut ulang tahun yang akan disewa, maka Anda bisa melihat terlebih dahulu beberapa hal, seperti, karakter apa yang disukai oleh anak-anak, tema dari ulang tahun, hingga lokasi untuk menyelenggarakan pesta tersebut.

Jika anak Anda perempuan maka bisa dipilih sewa badut ulang tahun Masha, Hello Kitty, Winny the Pooh, atau badut Dora Emon yang menggemaskan. Sementara untuk anak laki-laki, bisa dipilih karakter seperti Power Ranger, Boboboi, Panda, Spongebob, dan masih banyak lagi.

Meskipun tidak menutup kemungkinan, karakter-karakter tersebut juga digemari oleh anak-anak perempuan.

Terdapat perbedaan harga sewa badut ulang tahun, untuk karakter standar berkisar di Rp300 ribuan. Sementara untuk badut karakter populer harga sewanya lebih tinggi seratus hingga dua ratus ribuan.

Lokasi Penyewaan

Berikutnya, lokasi akan menentukan pada total harga sewa. Karena akan dibutuhkan pengiriman yang melibatkan jasa angkutnya. Untuk Anda yang berada di jakarta dan sekitarnya, bisa menggunakan jasa maskot galeri yang berlokasi di Jalan, Alle Raya No. 7B, Rempoa, Tangerang Selatan.

Semakin dekat lokasi sewa badut dengan lokasi penyelengaraan pesta, maka akan semakin murah pula ongkos pengiriman yang harus Anda bayar. Jika memungkinkan, Anda bisa menjemput langsung badut yang akan digunakan.

Membuat Badut Karakter

Tidak bisa dipungkiri, bahwa ada saja anak-anak yang begitu menyukai karakter tertentu. Hingga mereka juga sangat tertarik untuk memilikinya, termasuk kostum badut itu sendiri.

Selain sewa badut ulang tahun, Anda juga bisa memesan kostum badut karakter di maskot galeri. Untuk yang satu ini, biasanya akan memakan waktu setidaknya 7 hari.

Jika beruntung Anda bisa mendapatkan kostum badut yang ready stock, sehingga Anda tidak perlu menunggu lagi, untuk mendapatkan badut yang diinginkan.

Tugas Badut

Berbeda dengan badut yang tidak menggunakan topeng pada bagian kepala. Maka badut yang satu ini bisa berperan sebagai pembawa acara di sebuah pesta. Sementara untuk badut yang menggunakan topeng, memiliki tugas yang lain.

Badut dengan kostum besar imi, biasanya akan dimanfaatkan untuk berfoto, menghibur anak-anak dengan gerakannya yang lucu, atau mengendong juga memangku anak-anak yang memintanya.

Untuk mendapatkan harga sewa badut ulang tahun, sebaiknya Anda langsung menghubungi jasa sewa kostum badut dan pastikan dilakukan jauh-jauh hari. Terlebih bila Anda sangat menginginkan badut-badut populer yang akan digunakan. Karena biasanya akan ada antrian yang cukup panjang dengan penyewa lainnya.

Di mana kostum-kostum juga harus dibersihkan terlebih dahulu, hingga terjamin kehigienisannya. Karena tidak jarang, tangan anak-anak yang kotor dengan mudah menyentuh kostum-kostum badut tersebut.

Untuk menghindari kekecewaan lainnya, Anda juga bisa langsung mendatangi tempat sewa kostum badut. Karena yang dikhawatirkan, badut yang dipilih tidak sesuai dengan keinginan, hingga Anda pun harus memilih untuk membuat kostum badut baru.

Jika ingin menghemat waktu dan tenaga, Anda sebaiknya memilih jasa sewa badutdi maskot galeri saja, karena kami sudah berpengalaman selama bertahun-tahun dalam pembuatan kostum badut. Selain harga sewa badut ulang tahun yang murah, membuat kostum baru pun masih terjangkau.

Sehingga Anda pun tidak akan kecewa dengan badut karakter yang kami produksi. Jangan ragu untuk memesan karakter lain yang Anda inginkan, karena dengan tenaga yang profesional dan handal, kostum akan diselesaikan tepat pada waktunya dan tentu saja sesuai dengan keinginan Anda.

Memilih jasa yang berpengalaman dalam menangani sebuah pekerjaan termasuk membuat kostum badut, pastinya memerlukan pertimbangan. Selain memanfaatkan testimoni dari pengguna sebelumnya, Anda juga bisa melengkapi informasi dengan mencarinya di media sosial.

Dari media sosial yang dimiliki, bisa dipastikan bahwa kami adalah jasa yang terpercaya dan bertanggung jawab atas pekerjaan yang dilakukan.

Setiap kostum badut yang dibuat menggunakan bahan yang berkualitas, sehingga kostum bisa awet dan tahan lama selama beberapa tahun lama. Penggunaan busa yang digunakan pada bagian kepala badut adalah busa setebal 3 cm yang dikemudian di gabungkan menggunakan lem khusus baru kemudian dibentuk menyerupai karakter yang diinginkan, dengan membuat polanya terlebih dahulu.

Tidak luput penambahan kipas agar pengguna kostum tidak merasa kepanasan. Berikutnya pemasangan beberapa item untuk menunjang fungsi kostum dan terakhir, bahan yang digunakan melapisi bagian kepala dan tubuhnya, akan dipilih bahan velboa.

Bahan ini dikenal sebagai bahan pembuat boneka atau selimut, yang cenderung halus, lembut dan juga ringan. Jika Anda menginginkan kostum badut yang ingin lebih baik lagi, maka bisa dipilih bahan fiber.

Bahan yang digunakan paga bagian topengnya ini memiliki daya tahan yang lebih baik bila dibandingkan busa. Topeng akan lebih keras dan kuat, bahkan tahan ketika terinjak atau diduduki oleh orang dewasa sekalipun.

Itu dia beberapa hal yang perlu Anda ketahui mengenai badut dan harga sewa badut ulang tahun yang perlu Anda ketahui. Kini saatnya Anda memutuskan akan membeli atau menyewa kostum badut tersebut.