Harga-Motor-Beat-Bekas

Tempat Jual Dan Beli Untuk Harga Motor Beat second Terbaik

Di jaman pandemi seperti sekarang ini ada banyak orang yang beralih pada motor bekas sebagai alternatif untuk memiliki alat transportasi. Salah satu motor bekas yang menjadi primadona adalah Honda Beat. Hal ini terbukti dengan banyaknya warga net yang mencari informasi mengenai harga motor Beat bekas.

Selain harganya yang relatif lebih murah, pada dasarnya ada banyak motor Beat bekas yang masih menyimpan performa mumpuni. Nah, jika Anda juga terarik untuk memiliki dan ingin mengetahui harga motor second, mari simak ulasan berikut ini.

Alasan Untuk Dapatkan Harga Motor Beat Bekas Terbaik

Dalam beberapa tahun terakhir motor matic memang menjadi pilihan utama. Salah satu alasannya adalah karena kenyamanan dan kemudahan mengendarainya. Untuk mengendarai motor matic, Anda hanya perlu memutar gas dan menarik tuas rem yang ada di handle kiri dan kanan.

Karenanya tak perlu heran bila penjualan motor matic akhir-akhir ini mengalami peningkatan yang signifikan. Tapi semenjak pandemi, penjualan berbagai kendaraan baru terus menurun. Banyak yang lebih memilih sepeda motor bekas yang lebih terjangkau.

Meskipun Honda Beat sendiri merupakan salah satu sepeda motor matik dengan harga jual yang lumayan tinggi, namun itu tidak lantas membuat Beat sepi peminat. Berikut ini beberapa alasan mengapa Honda Beat masih digemari hingga saat ini.

1.Memiliki Sistem Akselerasi Yang Cepat

Meskipun hanya menggendong mesin berkapasitas 110 CC, namun Anda tak perlu meragukan akselarasi Honda Beat. Anda dapat merasakan akselarasi ini saat menggunakan torsi putaran atas.

2.Performa Beat Yang Gesit

Kelebihan Honda Beat selanjutnya yaitu lincah dan gesit. Meskipun bentuk dari Honda Beat cukup kecil dan ramping, tapi Anda tetap bisa memacu motor ini dengan gesit dan lincah. Terlebih lagi saat menghadapi kemacetan atau medan jalan yang sempit.

3.Harga yang Terjangkau

Honda Beat merupakan salah satu motor matic yang paling murah bila dibandingkan dengan motor sejenis lainnya. Motor ini memiliki kualitas yang bagus, performa gesit lincah, model yang kekinian namun tetap dibanderol dengan harga yang terjangkau.

Cara Mendapatkan Harga Motor Beat Second Terbaik

Setelah mengetahui keunggulan motor Beat tadi berikut ini akan dijabarkan beberapa cara yang bisa Anda gunakan untuk mendapatkan harga motor second terbaik.

1.Cek Harga Pasaran

Sebelum Anda melakukan pencarian motor Beat bekas yang akan Anda inginkan, sebaiknya lakukan cek harga motor di pasaran terlebih dahulu. Anda dapat melakukannya dengan mencari tahu baik dari koran, majalah atau mungkin bisa juga dari menu pabrikan di situs online penjual motor.

2. Menanyakan Harga Pada Dealer Motor Bekas Terdekat

Setelah Anda mengetahui range harga pasaran, Anda dapat membandingkannya dengan bertanya langsung ke dealer motor bekas. Dengan demikian Anda akan mengetahui selisih harga motor Beat second dari keduanya. Apakah perbedaan harganya sangat besar atau tidak.

3. Periksa Kondisi Motor

Jika Anda sudah menemukan motor Beat yang hendak dibeli, pastikan Anda memeriksa motor tersebut dengan seksama. Lakukan pemeriksaan pada kondisi bodi, baut, dan lainnya. Apakah ada banyak goresan, retakan atau pecah. Usahakan Anda mencari motor yang masih menggunakan onderdil orisinil.

Karena sudah menjadi aturan tak tertulis bahwa harga sebuah barang selalu berbanding lurus dengan kualitasnya. Itulah mengapa sangat penting bagi Anda untuk memeriksa kondisi motor secara menyeluruh untuk mendapatkan harga motor Beat second yang sesuai.

4. Periksa Speedometer

Setelah memastikan tidak menemukan retak atau bekas pembongkaran. Periksa juga akumulasi jarak yang telah ditempuh oleh motor tersebut. Jika diatas 20.000 km maka dapat dipastikan akan banyak sekali komponen mesin yang harus segera Anda ganti. Tentunya hal ini akan membutuhkan anggaran yang tidak sedikit.

Karena itu, umumnya motor dengan km yang panjang juga dibanderol dengan harga yang lebih murah. Anda akan langsung bisa mengetahui jika harga yang ditawarkan penjual terlalu tinggi atau tidak.

5. Cek kondisi kelistrikan

Untuk mengetahui apakah harga motor Beat second yang dibanderol merupakan harga yang awajar atau tidak, Anda dapat melakukan pemeriksaan terhadap kondisi kelistrikan motor tersebut.

Periksa juga semua lampu. Mulai dari lampu depan, lampu sein, lampu rem belakang, klakson, lampu speedometer, hingga elektrik stater motor. Jika semuanya masih berfungsi dengan baik, berarti tidak ada permasalahan pada aki motor dan tidak ada kerusakan pada bagian lainnya.

Rekomendasi Jual Motor Beat Bekas Terbaik

Di era serba digital seperti sekarang ini, Anda dapat melakukan transaksi jual beli berbagai barang dengan sangat mudah. demikian halnya dengan jual beli kendaraan bermotor. Berikut ini beberapa rekomendasi situs jual beli online yang bisa Anda coba unuk membeli motor Beat bekas yang diidamkan.

1.Tokopedia

Tokopedia merupakan marketplace karya anak bangsa yang melayani jual beli aneka produk motor bekas online. Anda dapat berbelanja dengan mudah, cepat dan aman di Tokopedia.

Anda tentunya dapat menemukan penjual motor Beat bekas dari seluruh daerah yang paling dekat dari lokasi Anda saat ini. Selain itu, Anda juga dapat menikmati pengalaman menyenangkan dan lebih hemat dengan promo bebas ongkir hingga fitur cicilan 0% dari berbagai bank.

2.Blibli.com

Situs terpercaya lainnya yang bisa Anda jadikan sebagai pilihan untuk membeli unitmotor Beat bekas adalah Bibli.com. Marketplace yang didirikan pada tahun 2010 ini tidak hanya melayani jual beli kebutuhan pokok tapi juga menyediakan berbagai barang mulai dari gadget, perlengkapan rumah tangga, fashion, hingga otomotif.

Dengan mengtamakan orisinilitas, Bibli.com juga menyediakan layanan customer service 24 Jam bagi konsumen, transaksi belanja dan pembayaran yang aman. Mereka juga memberikan jangka waktu selama 15 hari retur produk dan layanan pembayaran cash on delivery langsung di rumah Anda.

3.Pelangi Motor

Pelangi Motor merupakan website jual beli berbagai motor bekas termasuk Honda Beat bekas yang terbukti aman dan terpercaya. Pelangi Motor merupakan situs jual beli kendaraan bermotor online yang telah berpengalaman dan memiliki kualitas terbaik di bidangnya.

Salah satu kelebihan jika Anda membeli produk motor di Pelangi Motor yaitu, Anda akan dapat langsung bertanya kepada pemilik motor terkait kondisi motor maupun surat-menyuratnya. Prosesnya juga mudah dan sehingga Anda pun tak akan merasa kesulitan.

Penutup

Demikian tadi ulasan lengkap mengenai harga motor Beat second serta rekomendasi tempat dimana Anda dapat membelinya. Sebaiknya Anda jangan mudah tergiur dengan tawaran harga yang sangat murah. Karena bisa jadi produk tersebut justru memiliki kualitas yang kurang baik.

Apalagi saat ini ada kasus dimana oknum nakal yang menjual motor dengan harga murah namun ternyata cepat rusak. Karenanya cermatlah dalam memilih situs online yang terpercaya seperti Pelangi Motor. Anda dapat dengan mudah menemukan daftar harga motor Beat bekas di katalognya.